Pembelajaran Bahasa Jawa sesuai dengan kurikulum muatan lokal wajib Provinsi Jawa Timur pada kelas 9 terdapat materi mengenai Teks Laporan Observasi. Pada materi tersebut mengandung sub-materi mengenai Angka Jawa. Apa itu Angka Jawa? Ya, Angka Jawa adalah bentuk simbol numerik dalam penerapan Aksara Jawa.
Pada kesempatan ini kami sampaikan tugas siswa untuk menerapkan Aksara Jawa, khususnya bagian Angka Jawa. Penerapan ini dituangkan dalam mendesain Poster Bahasa Jawa HUT Kemerdekaan Ke-75 Republik Indonesia.
Di sisi lain tugas ini diharapkan bisa menumbuhkan rasa nasionalis siswa. Momentum peringatan HUT kemerdekaan ke-75 Republik Indonesia kita wujudkan Indonesia Maju. (*)
No comments:
Post a Comment